Resep Cara Membuat Sup Tulang Sapi yang Enak dan Praktis

Racikanbumbu.Com - Menu masakan dari olahan daging ada banyak sekali. Salah satunya yang paling populer selain daging ayam adalah daging sapi. Menariknya tidak hanya daging nya saja yang bisa diolah menjadi masakan lezat tapi tulangnya juga bisa kita manfaatkan. Salah satu resep yang patut untuk Anda coba adalah resep cara membuat sup tulang sapi yang enak dan praktis.

Sebagaimana yang kita tahu, Sop tulang sapi disetiap daerah punya resep tersendiri. Atau dengan kata lain mereka punya ciri khas bahan, cara membuat sampai dengan cara penyajian yang unik. Meskipun demikian, Anda yang mau buat sup tulang sapi yang enak, cara membuatnya cukup praktis dan mudah loh. Bahan bahan yang sederhana didapur untuk memasak bisa Anda manfaatkan.

Tulang sapi yang dimasak menjadi sop memang bisa menjadi salah satu menu andalan, khususnya sangat cocok dinikmati pada saat musim penghujan karena sangat nikmat dimakan saat masih hangat. Apalagi, sop tulang sapi kaya akan protein dari dari tulang sapi juga ada perpaduan antara bumbu rempah khas Indonesia yang membuatnya semakin istimewa.

Anda bisa menggunakan tulang kaki, tulang rusuk atau iga untuk diolah menjadi masakan yang lezat ini. Nah, berikut ini adalah resep cara membuat sup tulang sapi yang enak dan praktis. Mari simak.

Resep Cara Membuat Sup Tulang Sapi yang Enak dan Praktis


Bahan yang dibutuhkan :
  • Tulang sapi dan dengkul 1 kg
  • Tetelan sapi 250 gram
  • Air 2 liter

Bahan untuk bumbu :
  • Bawang Bombay yang dicincang kasar 50 gram
  • Kaldu ayam atau jamur 2 sdm
  • Pala bubuk ½ sdt
  • Mentega tawar 2 sdm
  • Bawang putih 2 siung yang dimemarkan
  • Merica bubuk 1 sdt
  • Garam 2 sdt

Bahan untuk isian :
  • Wortel dikupas dan dipotong kasar 150 gram
  • Tomat potong potong 2 buah
  • Kentang dikupas dan dipoyong kasar 500 gram
  • Daun bawang yang diiris kasar 1 batang

Cara membuat Sup Tulang Sapi :
  1. Langkah pertama untuk membuat sup tulang sapi adalah ambil tulang sapi dan dengkul. Jangan lupa cuci bersih dulu bahan tersebut, lalu tiriskan.
  2. Selanjutnya silahkan untuk mendidihkan air di dalam sebuah panci. Lalu masukkan dengkul dan tulang sapi tersebut beserta semua tetelan daging yang sudah disiapkan.
  3. Masak tulang sapi dengan ukuran api sedang sampai airnya menjadi menyusut setengahnya dan tetelan menjadi empuk.
  4. Setelah itu, angkat tulang sapi tersebut dan bersihkan sisinya, keluarkan sumsum yang ada dalam tulangnya. Kemudian masukkan ke dalam rebusan kaldu tadi.
  5. Berikutnya, kita beralih membuat bumbu. Silahkan lelehkan mentega dan tumis bawang putih dan bawang bombay sampai mengeluarkan bau yang wangi. jika sudah silahkan angkat bumbu dan masukkan ke dalam air rebusan kaldu tadi.
  6. Masak kaldu kembali menggunakan api kecil sampai mendidih.
  7. Jangan lupa tambahkan seperti kaldu bubuk, pala bubuk, garam dan juga merica bubuk.
  8. Terakhir masukkan lagi wortel, tomat, kentang dan sayuran lainnya sampai menjadi empuk. Kemudian tambahkan daun bawang.
  9. Cicipi, apabila sudah matang dan sesuai selera silahkan matikan api.
  10. Sop tulang sapi sederhana sudah siap disajikan dengan keadaan hangat ditambah taburan bawang goreng.

Uraian diatas adalah informasi selengkapnya yang membahas resep cara membuat sup tulang sapi yang enak dan praktis. Tidak terlalu sulit bukan? Bagi Anda yang masih pemula, jangan ragu untuk coba resep sop tulang sapi yang satu ini.

Anda juga bisa mengkreasikan resep sesuai dengan selera Anda dan keluarga, apakah mau menambahkan bahan bahan tertentu atau tidak. Nah, saat membeli atau mendapat daging sapi, ingat tulangnya jangan dibuang ya. Sebab ternyata tulang sapi bisa diolah menjadi makanan yang super lezat. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel