Resep Sup Labu Kuning Sederhana yang Enak dan Mudah untuk Sarapan

Racikanbumbu.Com - Labu kuning memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Mulai dari menjaga kesehatan mata, mencegah penyakit kanker, memperlancar pencernaan sampai dengan menurunkan berat badan. Tidak heran kalau labu kuning ini banyak digunakan sebagai makanan diet. Salah satu sajian yang terkenal dari labu kuning adalah sup labu kuning. Anda juga bisa membuatnya dengan mengikuti resep sup labu kuning sederhana yang enak dan mudah untuk sarapan.

Selain sup labu kuning, sebenarnya labu kuning juga terkenal diolah menjadi kue, perkedel serta tumis labu. Namun dari ketiga sajian masakan dari labu kuning tersebut, kita akan membahas cara membuat sup labu kuning terlebih dahulu. Mengapa? Nah, beberapa orang belum tahu, kalau ternyata labu kuning bisa dibuat menjadi makanan berupa sup yang enak dan mampu bikin kenyang lebih lama.

Ya, karena rasa manis dari labu kuning, mungkin membuat kita berpikir kalau labu kuning tidak cocok dijadikan sup. Padahal dari rasa manis labu kuning inilah membuat sajian sup yang unik dan enak. Apalagi perpaduan rasa manis dan gurih dari sup labu kuning pasti akan semakin menggugah selera Anda. Entah Anda membuatnya untuk sarapan atau sajian lezat di siang hari maupun malam hari.

Tertarik untuk membuat sup labu kuning sederhana yang enak dan mudah untuk sarapan? Yuk simak salah satu resep labu kuning dibawah ini.

Resep Sup Labu Kuning Sederhana yang Enak dan Mudah untuk Sarapan


Bahan bahan yang dibutuhkan :
  • Labu kuning 250 gram
  • Irisan seledri atau Parsley
  • Wijen
  • Air 200 ml
  • Bawang putih 1 siung
  • Bawang bombai 1/2 buah
  • Santan kara 35 ml
  • Margarin secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya

Cara membuat Sup Labu Kuning :
  1. Langkah pertama untuk membuat sup labu kuning adalah menyiapkan semua bahan diatas yakni bahan bahan yang diperlukan untuk membuat sup labu kuning.
  2. Setelah semua bahan sudah siap, silahkan ambil labu kuning. Kupas dan buang biji dari labu kuning.
  3. Selanjutnya cuci bersih dan potong labu menjadi beberapa bagian sesuai selera Anda.
  4. Lalu kukus labu tersebut sampai empuk. Jika sudah angkat dan diamkan selama beberapa waktu supaya labu sudah tidak terlalu panas lagi. 
  5. Haluskan labu bersama dengan air dan santan dengan menggunakan alat blender.
  6. Disisi lain silahkan cincang halus bawang putih serta iris tipis tipis atau sesuai selera bawang putih.
  7. Panaskan sedikit margarin dalam sebuah wajan. Kemudian tumis bawang bombai tersebut sampai agak layu lalu tambahkan bawang putih dan tumis terus sampai matang dan mengeluarkan aroma yang harum.
  8. Apabila tumisan sudah tidak terlalu panas, masukkan ke dalam blender yang berisi labu yang sudah dihaluskan. Blender kembali sampai kedua bahan menjadi tercampur rata.
  9. Langkah berikutnya, silahkan rebus air sebanyak 200 ml pada sebuah panci sampai mendidih. Lalu jangan lupa tambahkan santan atau bisa juga susu full cream apabila tidak ada santan. Aduk rata sampai semua bahan tercampur namun tetap memperhatikan tekstur santan supaya tidak pecah.
  10. Setelah mendidih, masukkan bahan halus di blender tadi ke dalam panci tersebut. Berikan bumbu garam secukupnya, lada bubuk dan masak sampai sup menjadi matang.
  11. Jika sudah matang silahkan angkat dan sajikan. Anda bisa menaburi sup dengan wijen, potongan seledri atau parsley di bagian atasnya supaya lebih cantik dan menarik. Sup labu kuning ini juga nikmat disantap bersama dengan roti kering atau kudapan sesuai kesukaan Anda. Terima kasih sudah berkunjung ke racikanbumbu.com

Inilah informasi selengkapnya yang membahas tentang resep labu kuning sederhana yang enak dan mudah untuk sarapan. Mudah sekali bukan? Kuncinya adalah siapkan bahan bahan untuk membuat sup labu kuning dengan mementingkan kualitas bahan terbaik. Lalu olah secara bersih dan baik dan benar seperti yang sudah kita ulas diatas. Hasilnya Anda pasti bisa membuat sup labu kuning yang nikmat.

Tidak hanya dapat membuat sesuai dengan resep sup labu kuning diatas, Anda juga bisa mengekspresikannya dengan berbagai bahan tambahan lainnya sesuai selera. Mulai dari bawang bombai, wortel dan berbagai bahan pelengkap lainnya. Khususnya Anda yang sedang mencari makanan diet, resep sup labu kuning ini jadi satu solusi untuk masuk daftar menu makanan Anda. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel