Resep Bihun Goreng yang Enak Banget dan Simple ala Rumahan

Racikanbumbu.Com - Siapa yang suka makan bihun goreng? Sebagian besar orang mengaku menyukai makanan yang satu ini. Bagaimana tidak, mie yang terbuat dari bahan tepung beras ini memiliki kelezatan yang sama populer dengan mie kuning loh. Menariknya lagi, bihun bisa dimasak dan dikreasikan sesuai selera. Mau masak bihun goreng? Coba deh resep bihun goreng yang enak banget dan simple ala rumahan.

Khususnya bagi Anda yang mungkin merasa bosan makan nasi, bisa nih untuk meracik bihun goreng ala jawa. Anda bisa memadukan bihun goreng dengan bumbu yang gurih dan mantap ditambah lagi berbagai bahan tambahan lainnya seperti suiran daging, telur, sayuran, sosis dan lain sebagainya. Anda juga bisa memilih mau pakai bumbu dengan aksen manis yang sedap atau bihun goreng dengan rasa pedas.

Sebenarnya sudah ada banyak sekali kreasi resep mie bihun atau yang kerap dipanggil juga dengan sebutan mihun ini. Semua tergantung selera penikmatnya. Bingung mau olah bihun yang enak seperti apa? Bagi para pemula, bisa coba resep bihun goreng sederhana yang simpel dan mudah untuk dicoba. Daripada beli, kalau bisa membuatnya sendiri pasti lebih spesial bukan?

Nah, sebagai berikut mari kita simak resep cara membuat bihun goreng simple yang enak ala rumahan pada uraian berikut.

Resep Bihun Goreng yang Enak Banget dan Simple ala Rumahan


Bahan bahan yang dibutuhkan :
  • Bihun goreng 200 gram
  • Daging ayam 100 gram yang diiris tipis tipis
  • Bakso sapi 5 buah diiris tipis tipis
  • Minyak sayur 4 sdm
  • Kaldu ayam 200 ml
  • Saus tiram 2 sdm
  • Kecap manis 4 sdm
  • Kecap asin 1 sdm
  • Daun bawang 1 batang yang diiris kasar
  • Daun kol 3 lembar diiris kasar
  • Daun sawi 5 helai diiris kasar

Bahan untuk Taburan :
  • Bawang merah goreng sesuai kebutuhan

Cara membuat Bihun Goreng Simple :
  1. Setelah selesai menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk membuat bihun goreng, pastikan semua bahan merupakan bahan yang berkualitas dan bersih.
  2. Ambil bihun dan seduh menggunakan air panas. Kemudian diamkan sampai bihun lunak, lalu tiriskan terlebih dahulu.
  3. Langkah selanjutnya panaskan minyak dan tumis bumbu halus sampai mengeluarkan aroma yang wangi dan matang.
  4. Masukkan ke dalamnya daging ayam dan bakso, aduk aduk sampai semua bahan tercampur rata dan sudah matang.
  5. Tuang kaldu ayam, didihkan kemudian tambahkan sawi, daun bawang dan kol. Aduk kembali supaya menjadi rata.
  6. Terakhir tambahkan bihun, kecap manis, saus tiram dan kecap asin. Aduk lagi hingga rata.
  7. Selesai, jangan lupa taburkan bawang merah goreng diatasnya dan bihun goreng simple siap dinikmati. 

Tips yang bisa Anda gunakan :
  • Supaya rasa bihun goreng menjadi sedap dan enak, pilihlah bihun yang berkualitas dengan memperhatikan tekstur yang lembut dan tidak alot. Anda juga bisa menggunkan jenis bihun jagung yang rasanya tidak kalah enak.
  • Supaya bihun tidak lonyot, setelah direndam menggunakan air panas atau direbus sebentar, tiriskan bihun sampai benar benar kering.
  • Apabila suka Anda bisa menambahkan telur dadar yang diiris halus sebagai taburan. Terima kasih sudah berkunjung ke racikanbumbu.com

Inilah informasi update yang mengulas resep bihun goreng yang enak banger dan simple ala rumahan bisa Anda coba. Cara membuat yang mudah, didukung dengan bahan bahan sederhana dan mudah di dapat, membuat Anda bisa memasak dan menikmati bihun goreng kapan dan dimana saja Anda menginginkannya. Rasanya yang gurih dan enak semakin lengkap dengan kerupuk kanji.

Selain itu, supaya tambah nikmat jangan lupa kreasikan dengan bahan pelengkap lainnya sesuai dengan selera Anda. Misanya irisan timun, cabe rawit hijau, acar timun hingga sambal kacang yang pedas dan gurih. Bihun goreng cocok dijadikan sebagai menu sarapan yang spesial atau dijadikan menu bekal berangkat sekolah, kerja dan lain sebagainya. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel