Resep dan cara membuat SUP KACANG MERAH untuk Sahur

Kacang Merah memiliki banyak Vitamin, Salah satu kandungan yang sangat tinggi dalam kacang merah adalah serat. Dalam setiap 100 gram, kacang merah menawarkan kira-kira 13 gram serat larut dan tak larut. Serat tak larut ini paling banyak ditemukan dalam kulitnya sementara serat larut banyak terkandung dalam daging kacangnya. Sederhana tanpa daging namun tetap enak dan gurih, kacang merah tentunya dapat menambah nilai gizi menu santapan sahur keluarga.

Kacang merah adalah sumber protein yang bebas kolesterol dan rendah lemak. Anda bisa mendapatkan kira-kira 20 gram protein dari setiap 100 gram kacang merah. Angka ini mencukupi 40% kebutuhan protein harian Anda. Dengan makan kacang merah, Anda bisa memenuhi kebutuhan protein tanpa harus takut kolesterol atau kadar lemak jenuh dalam tubuh naik. Sementara kalau Anda mengonsumsi daging untuk memenuhi kebutuhan protein, mau tak mau kadar lemak dan kolesterol pun meningkat. Sebagai tambahan, serat larut yang terkandung dalam kacang merah juga bertanggung jawab untuk menyeimbangkan kadar kolesterol baik (HDL) dan kolesterol jahat (LDL).

Resep dan cara membuat SUP KACANG MERAH untuk Sahur

BAHAN BAHAN :
  • 250 gram kacang merah
  • 150 gram wortel, potong-potong
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 4 butir bawang merah, iris tipis
  • 3 cm kayu manis
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam 
  • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
  • 1,5 liter air
  • Bumbu halus : 
  • 1/2 sdt merica
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sdt pala
CARA MEMBUAT : 
  1. Rebus kacang merah dengan air secukupnya hingga empuk, angkat dan buang air rebusan. Selain membuatnya empuk, juga dapat mengurangi aroma dan rasa yang kurang sedap dari getah kacang merah.
  2. Didihkan 1,5 liter air, sementara menunggu air mendidih kita tumis bumbu halus dan bawang merah dengan sedikit minyak hingga harum.
  3. Angkat tumisan bumbu tersebut lalu masukkan ke dalam air rebusan yang sudah mendidih. Masukkan juga wortel, kacang merah, daun bawang serta garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk rata lalu masak hingga matang serta aroma kian mewangi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel